Salam Pramuka!
Kode kehormatan ini terdiri atas dua macam kode, yaitu Satya Pramuka dan Darma Pramuka. Satya adalah janji yang diucapkan secara sukarela oleh seorang calon atau anggota Gerakan Pramuka setelah memenuhi persyaratan keanggotaannya. Janji ini diucapkan saat upacara pelantikan. Darma adalah ketentuan moral Pramuka. Darma merupakan landasan gerak seorang anggota Gerakan Pramuka.
Kode kehormatan Pramuka disesuaikan dengan golongan usia dan perkembangan jiwa dan jasmani anggota Gerakan Pramuka, yaitu:
- Kode kehormatan Pramuka Siaga: Dwisatya dan Dwidarma.
- Kode kehormatan Pramuka Penggalang: Trisatya dan Dasadarma.
- Kode kehormatan Pramuka Penegak, Pandega, dan Anggota Dewasa: Trisatya dan Dasadarma.
Berikut adalah Kode Kehormatan anggota Gerakan Pramuka:
Kode Kehormatan Pramuka Siaga :
DWISATYA
Demi kehormatanku, aku berjanji akan bersungguh-sungguh:
- menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan menurut aturan keluarga.
- setiap hari berbuat kebaikan.
DWIDARMA
- Siaga itu patuh pada ayah dan ibundanya.
- Siaga itu berani dan tidak putus asah.
Kode Kehormatan Pramuka Penggalang :
TRISATYA
Demi kehormatanku, aku berjanji akan bersunguh-sungguh:
- menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan mengamalkan Pancasila.
- menolong sesama hidup dan mempersiapkan diri membangun masyarakat.
- menepati Dasadarma.
DASADARMA
- Takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
- Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia.
- Patriot yang sopan dan kesatria.
- Patuh dan suka bermusyawarah.
- Rela menolong dan tabah.
- Rajin, terampil, dan gembira.
- Hemat, cermat dan bersahaja.
- Disiplin, berani dan setia.
- Bertanggungjawab dan dapat dipercaya.
- Suci dalam pikiran, perkataan dan perbuatan.
Kode Kehormatan Pramuka Penegak, Pandega, dan Anggota Dewasa:
TRISATYA
Demi kehormatanku, aku berjanji akan bersungguh-sungguh:
- menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan mengamalkan Pancasila.
- menolong sesama hidup dan ikut serta membangun masyarakat.
- menepati Dasadarma.
DASADARMA
- Takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
- Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia.
- Patriot yang sopan dan kesatria.
- Patuh dan suka bermusyawarah.
- Rela menolong dan tabah.
- Rajin, terampil, dan gembira.
- Hemat, cermat dan bersahaja.
- Disiplin, berani dan setia.
- Bertanggungjawab dan dapat dipercaya.
- Suci dalam pikiran, perkataan dan perbuatan.
Dengan adanya kode kehormatan Gerakan Pramuka, diharapkan pola tingkah laku atau tindakan para anggota Gerakan Pramuka akan menjadi lebih baik sesuai dengan tujuan dan sasaran dari pendidikan Gerakan Pramuka seperti yang tercantum dalam anggaran dasar Gerakan Pramuka.
Demikian yang dapat saya bagikan, semoga berguna dan Salam Damai!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar